Lombok Update News
The news is by your side.

Miris.! Siswa SDN Tonjer Tidak Punya Gedung Sekolah

0 332

Lombok Tengah (lombokupdatenews) – Miris, puluhan siswa Sekolah Dsar Negeri Tonjer yang berlokasi di desa Sengkol Kecamatan Pujut Lombok Tengah, tidak memiliki gedung sebegai tempat belajar.

Hal ini lantaran gedung sekolah mereka tergusur pada bulan Novemer 2020 lalu, akibat pembangunan jalan By Pas-Mandalika dan hingga saat ini belum juga dibangun.

“Kita prihatin sisw sering kali peindah belajar kerumah-rumah warga,” ungkap Kepala SDN Tonjer Fahrudin.

Pihaknya juga sudah melaporkan hal tersebut terhadap Dinas Pendidikan Loteng, namun di suruh menghadap ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

“Saya angat berharap besar terhadap pemerintah agar gedung tersebut bisa segera dibangun sehingga para siswa dapat bersekolah lagi,” jelasnya.

Karena tidak memiliki gedung sekolah, para siswa sering kali diejek oleh siswa lain dikarenakan tidak mempunyai tempat yang layak untuk ditempati belajar. Bahkan wali murid juga sering mengeluh terhadap sekolah karena gedung tempat menimba ilmu bagi anak-anak nya tak kunjung dikerjakan

“Waktu itu ada wali Murid yang datang marah-marah ke kami,” cetusnya.

Akibatnya, Pihaknya juga saat ini tidak bisa menerima siswa baru yang ingin masuk sekolah. Dimana hak tersebut dikarenakan masih belum adanya tempat yang tetap untuk melakukan belajar mengajar

“jumlah siswa kita untuk saat ini sekitar 137 orang, tandasnya.

Sementara, Supriadin kabid Cipta Karya Dinas PUPR Lmbok Tengah mengatakan, saat ini pembangunan sekolah tersebut sudah masuk tahap pelelangan dan juga lokasi pembangunan sudah ada.

“Untuk saat ini masih proses lelang, kami berupaya mempercepat prosesnya agar sekolah segera dibangun,” ucapnya.

Ia menegaskan, pemda sudah menyiapkan anggaran senilai Rp 6 miliar untuk pembangunan sekolah dan ditargetkan rampung tahun ini.

“Sudah ada lokasi yang disiapkan sekitar 1 Hektare,” tambahnya. (Lu-02)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More