Lombok Tengah, (lombokupdatenews) – Salah satu anak Kepala Dusun Bunsumpak Desa Puyung, Galang Ramdani mengalami luka serius akibat dikeroyok puluhan orang di wilayah Desa Nyerot pada Kamis (17/4) dini hari. Menurut keterangan H. Samsul Ramdani selaku Kadus Bunsumpak dan ayah korban, Galang alias Puad mengalami pengeroyokan saat hendak pulang dari tempat nongkrong bersama teman-temannya. Di tengah jalan mereka dikejar oleh sekelompok orang dan sempat melarikan diri. “Kalau menurut teman-teman anak saya yang jadi depan (Dalang-red) teman satu sekolahnya dulu yang sempat bermasalah dengan anak saya,” ungkapnya. Akibat kejadian itu, anak…