Musda Serentak PAN NTB, Ketua Umum H Zulkifli Hasan Langsung Memimpin Jalannya Musda

Mataram,(lombokupdatenews) – Musyawarah Daerah ( Musda ) Partai Amanat Nasional yang di gelar serentak se Nusa Tenggara Barat ( NTB ), yang digelar di
10 Kabupaten dan Kota pada pertengahan bulan November 2025 telah selesai dilaksanakan.

Musda serentak partai PAN NTB ini menurut Wakil Sekretaris PAN NTB M Samsul Qomar saat di tanya media, mengatakan
Musda yang menggunakan metode hybrid atau daring ini sukses menetapkan Ketua Formatur di masing masing Kabupaten dan Kota.

MSQ akrabnya menyampaikan bahwa Ketua Umum PAN H Zulkifli Hasan memimpin langsung jalannya Musda tersebut.

“hasil dr Musda secara daring  ini, Ketua Formatur selanjutnya akan mengajukan kepengurusan melalui Dewan Pengurus Wilayah dan di lanjutkan ke Dewan Pengurus Pusat ( DPP ) untuk di tetapkan surat keputusannya.”jelas MSQ.

Selanjutnya ditambahkan MSQ adapun diantaranya untuk Lombok Barat Ketua Formaturnya H Adnan, Lombok Tengah Saiful Muslim, Lombok Timur H Edwin, Kota Bima Feri .

DPW sendiri dalam Musda PAN NTB tersebut ikut secara langsung memantau jalannya Musda  sementara kepanitiaan tetap di laksanakan oleh masing masing DPD.(Lu01)

READ  Jelang Pelaksanaan HUT RI Ke-80, Dandim Loteng Bekali Tim Paskibraka Materi Ketahanan Nasional 

Related posts

Leave a Comment