Sahabat Relawan Mandiri Lombok Rohmi – Firin, Dua Bulan Jelang Pemilihan Semakin Intens Rapatkan Barisan.

Mataram, (lombokupdatenews) – Puluhan ketua dan koordinator Relawan mandiri Rohmi – Firin se pulau Lombok berkumpul merapatkan barisan serta gerakan pemenangan di markas mereka jalan Transmigrasi no 33 Majeluk, Mataram selasa sore (01/10/24) 

Acara yang di hadiri H Haerul Rizal bertindak  sebagai pembina yang di dampingi M Samsul Qomar yang juga merupakan koordinator tim relawan Rohmi – Firin Pulau Lombok.

Dalam koordinasi relawan tersebut di hajatkan  lengkap dengan diskusi serta pemaparan strategi.
Dalam arahannya H Haerul Rizal menyampaikan beberapa kiat dan strategi pemenangan termasuk hasil survey poltracking yang menempatkan Rohmi -Firin sebagai pasangan yang paling unggul dengan angka 33,5 % melampaui dua paslon pesaingnya yang masih di bawah 30 % .
MSQ sebagai koordinator relawan lombok menyampaikan bahwa kekuatan relawan mandiri yang ada sangat menopang dan membantu kemenangan paket Rohmi – Firin .

“Semua elemen tanpa terkecuali adalah energi untuk kemenangan kita, tidak ada yang tidak penting dan semua harus saling menguatkan.”terangnya.
Selain itu lanjut MSQ bahwa  dirinya menginginkan relawan mandiri sebagai salah satu kawan berjuang akan tetap mengawal kepemimpinan Rohmi – Firin lima tahun mendatang jika Alloh SWT mengamanahkan dan  menakdirkan menang.

“Masing masing relawan akan di bekali dengan APK dan strategi dalam menyelesaikan kampanye bulan november mendatang.”jelasnya lagi.
Menurutnya waktu  perjuangan  dua bulan kedepan  sangatlah singkat, hendaknya semua relawan Rohmi – Firin jangan lah lengah, sebab  oleh karena posisi  Rohmi – Firin saat ini masih unggul namun dia juga berharap agar semua relawan tetap ikhtiar mempertebal kemenangan dan selalu intens berkoordinasi  agar tidak ada celah untuk kecurangan.
Relawan mandiri juga  dalam kesempatan tersebut telah sepakat untuk melawan politik uang, sebab akan dapat merusak demokrasi dan mental  masyarakat akan  pentingnya denokrasi yang bersih dari segala money politik.

Adapun relawan mandiri  yang hadir diantaranya  sejumlah mantan legislator, pamswakarsa, LSM, NGO , Mahasiswa , organisasi perempuan, milenials dan Generasi Z.(Lu07)