Anggota DPRD Lombok Tengah Dapil Jonggat – Pringgarata Saiful Musilim Awali Reses

Lombok Tengah ,(lombokupdatenews) – Anggota DPRD Dapil 5 Kabupaten Lombok Tengah kembali menggelar Reses Masa Persidangan ke-2 tahun 2024/2025 yang berlangsung di Dusun Pidade, Desa Sintung Kecamatan Pringgarata, pada Senin 10/02/2025.

Saiful menyampaikan, reses ini adalah ajang untuk silaturahmi serta upaya dalam menyerap aspirasi dari masyarakat yang berada di wilayah Dapil 5 jonggat-pringgarata Kabupaten Lombok Tengah

“Ini adalah bentuk kecintaan saya kepada warga pidade, bentuk apresiasi atas dukungannya disaat pileg kemarin walau suara yang di dapat tidak terlalu banyak,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, anggota Komisi II DPRD Kabupaten Lombok Tengah itu, menerima Aspirasi masyarakat mulai dari pembangunan gang, pembangunan tembok pembatas pemakaman umum, perbaikan drainase, izin TPQ, dan usulan pemekaran dusun serta penanggulangan sampah rumah tangga.

“Sebagai bentuk silaturahmi jadi kami datang kesini untuk menyambangi para warga untuk menyerap apa keinginannya serta aspirasinya silahkan di sampaikan” imbuhnya.

H. Hadi Maulana salah satu masyarakat menyampaikan bahwa sedang adanya Pembangunan tembok Pembatas pemakaman Umum yang kekurangan anggaran serta penanggulangan sampah yang kurang maksimal

“Terimakasih atas kehadiran pak dewan, kebetulan kami sedang membangun tembok pembatas pemakaman umum yang masih belum rampung terkendala biaya dan selanjutnya untuk sampah yang selalu menjadi keluhan para masyarakat dan semua sudah kami sampaikan kepada kepala desa untuk sampah namun sampai saat ini belum ada tindak lanjut” ucapnya.

Inaq Ela juga salah satu masyarakat yang datang dalam acara reses tersebut menyampaikan masih adanya hutang yang ditanggung musholla walau pembangunan sudah rampung.

“Alhamdulillah dengan kedatangan bapak dewan, mengenai musholla al amin walaupun pembangunannya sudah selesai tapi kita masih mempunyai hutang 10 juta”

Saiful mengajak masyarakat agar terus mendukung upaya yang dilakukan Komisi II DPRD Lombok Tengah melalui dialog yang produktif untuk menghasilkan solusi masalah di Kabupaten lombok tengah.

“Maka kami siap Menampung aspirasi dari Masyarakat untuk Membangun Kabupaten Lombok Tengah agar lebih baik lagi. Insya Allah akan kami perjuangan secara Optimal,” tutupnya.(Lu01)

Related posts

Leave a Comment